Bangunan Terbengkalai Secara Misterius Muncul di Pantai Bikin Penasaran Wisatawan Pecinta Adrenalin
TRIBUNTRAVEL.COM - Sebuah vila misterius baru-baru di pantai di Costa del Sol, El Salvador baru-baru ini ramai jadi perbincangan di media sosial.
Keberadaan vila yang kondisinya rusak parah ini membuat para turis bingung dan bertanya-tanya, bagaimana bangunan tersebut bisa berada di sana?
Tidak diketahui awal mula bangunan rusak itu bisa terdampar di pantai populer yang selalu ramai turis ini.
Namun, teori paling masuk akal dan bisa diterima adalah bangunan vila itu menjadi korban badai dahsyat yang melanda El Salvador lebih dari dua dekade lalu.
Vila terbengkalai di Pantai La Puntilla diviralkan oleh pengguna TikTok Salvador Cholopanza Vlogs.
Dalam videonya, ia merekam dirinya sedang menjelajahi bangunan yang ditinggalkan itu.
Ia juga mengunggah ulasan lebih mendalam tentang bangunan ini pada vlog-nya di YouTube.
Rekaman itu menjadi viral di media sosial sehingga menarik perhatian turis untuk melihatnya langsung.
Sejarah bangunan terlantar ini masih diselimuti misteri.
bangunan villa misterius di El Salvador (odditycentral)Dikutip TribunTravel dari laman Odditycentral, Kamis (22/7/2021) surat kabar El Salvador, La Prensa Grafica baru-baru ini menelusuri asal usulnya lewat cerita penduduk yang tinggal di dekat Pantai La Puntilla.
Rupanya, sekitar 28 tahun yang lalu bangunan yang disebut vila itu sebenarnya adalah hotel bernama Hotel Puerto Ventura.
Untuk membuatnya lebih menarik bagi wisatawan, pemiliknya memutuskan membangunnya beberapa meter lebih dekat dengan pantai berpasir.
Rupanya itu merupakan ide yang buruk karena membuat bangunan lebih rentan rusak akibat air laut.
Tidak diketahui secara pasti apakah hotel tersebut rusak akibat badai Mitch yang melanda El Salvador tahun 1998 atau hanya ombak dan udara asin yang menyebabkan bangunan ditinggalkan.
Setelah ditinggalkan, hotel ini kemudian menjadi markas besar sebuah gereja Kristen yang diketahui lewat lambang bintang Daud besar yang terpasang di langit-langit lantai pertama.
Namun karena strukturnya terus memburuk, bangunan ini kembali ditinggalkan.
wisatawan penasaran mengunjungi vila misterius baru-baru di pantai di Costa del Sol, El Salvador (Facebook)Baca juga: Indomie Trending di Twitter, Berikut 4 Warung Makan Indomie di Surabaya yang Terkenal Enak
Baca juga: Mengenal Kaviar Almas, Makanan Termahal di Dunia yang Harganya Capai Ratusan Juta
Saat ini, bangunan rusak itu tetap berada di tepi pantai, tepat pada area ombak menghantam pasir.
Saat air pasang pada sore hari, setengahnya tergenang dibanjiri air laut.
Meski demikian, hal itu tidak menyurutkan niat wisatawan untuk mengunjunginya.
Para pecandu adrenalin bahkan nekat menjelajah bangunan yang strukturnya sudah rapuh ini.
Mereka bahkan naik ke lantai atas untuk sekedar mengambil foto narsis dan mencari pemandangan yang lebih baik.
Padahal, penduduk setempat mengaku tidak berani mendekat, apalagi masuk ke dalamnya karena takut.
Cerita-cerita menyeramkan adanya sosok tak kasat mata pun beredar dikalangan warga setempat, sehingga mereka semakin tidak tertarik melihat bangunan misterius ini.
Tonton juga video YouTuber yang menjelajahi bangunan vila misterius di sini
[embedded content]Baca juga: Viral Video Penampakan Hiu Paus di Pantai Ngrenehan Gunungkidul Kagetkan Pemancing
Baca juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Singapura Kembali Berlakukan Pembatasan hingga 18 Agustus 2021
Baca juga: Lihat 4 Wahana Instagramable di Cimory Dairyland Prigen yang Bikin Kangen Liburan
Baca juga: Lagi di Pasuruan? Hotel Bintang 4 Dekat Cimory Dairyland Prigen Bisa Buat Staycation
(TribunTravel.com/tyas)
0 Response to "Bangunan Terbengkalai Secara Misterius Muncul di Pantai Bikin Penasaran Wisatawan Pecinta Adrenalin"
Post a Comment