PPKM Level 4 Berlanjut Ini Saran Pemkot Serang untuk Industri di Masa Pembatasan Aktivitas

Laporan wartawan TribunBanten.com, Mildaniati
TRIBUNBANTEN,KOTA SERANG - Asisten Daerah (Asda 1) Kota Serang, Anthon Gunawan, meminta industri mendukung penerapan PPKM di Kota Serang.
Sebagai contoh, kata dia, dapat meniru industri di Kudus, Jawa Tengah yang sudah menerapkan PPKM di sektor industri secara terstruktur.
"Sebagai informasi untuk diterapkan di beberapa usaha. Mencontoh dan mengikuti apa yang telah dilakukan Kudus," kata dia di rapat bersama Kadis Diskoperindagkop dan jajarannya di rapat via zoom bersama Kementrian Koordinator Kemaritiman dan Investasi RI, Luhut Binsar Panjaitan, Senin (26/7/2021)
Baca juga: Suasana Gerai Giant Ekstra Serang Jelang Ditutup: Serba Diskon, Pegawai Pakai Baju Alumni Giant
Baca juga: Kronologi Warga Hadang Ambulans Tolak Pemakaman Pasien Covid-19 di Serang
Rapat dihadiri oleh seluruh gubernur, bupati dan wali kota di Indonesia untuk membicarakan terkait evaluasi PPKM Level 4.
Untuk industri di Kudus, menurut dia, penerapan sudah terstruktur mulai dari pemerintah kabupaten/kota hingga provinsi.
"Mereka sudah menerapkan PPKM untuk wilayah industri," kata dia.
Sementara itu untuk PPKM Level 4 yang diperpanjang sampai 2 Agustus penerapannya tidak jauh berbeda dari sebelumnya.
"Informasi relaksasi tidak ada perpanjangan, jadi hampir sama dari PPKM sebelumnya, non esensial 100% WFH, kalau esensial ada yang 50/25, kritikal 100%," ujarnya.
Untuk teknis penerapan dilakukan oleh Sagas Penanganan Covid-19.
Baca juga: Riset Terapan Pendidikan Vokasi Diharapkan Mampu Selesaikan Masalah Industri
Baca juga: PLN Selesaikan Gardu Induk untuk Kawasan Industri Wilmar Hanya 8 Bulan, Proyek Rp 78,4 Miliar
Sementara itu, Kadis Diskoperindagakop Kota Serang, Um Rahmat mengatakan industri di Kudus membagi jam kerja menjadi tiga shift sejak pukul 07:00-12:00, 12:00-19:00, 19:00-23:00.
Untuk industri di Kota Serang, dia melihat, industri menengah besar, sedangkan industri skala besar tidak ada.
"Kebanyakan UKM industri menengah. Untuk industri Kota Serang memang tidak ada industri yang terlalu besar hanya kelas menengah," ujarnya.
Saat ini, pihaknya memantau beberapa industri di Kota Serang.
0 Response to "PPKM Level 4 Berlanjut Ini Saran Pemkot Serang untuk Industri di Masa Pembatasan Aktivitas"
Post a Comment