Pakar Sebut Masyarakat Harus Konsisten Jaga Imunitas Setelah Vaksinasi Covid-19

JAKARTA - Ketua Perhimpunan Alergi dan Imunologi Indonesia, Prof Iris RengganisM mengatakan perlunya konsistensi dari sikap masyarakat untuk menjaga imunitas pascavaksinasi Covid-19, agar dapat menjaga diri dari adanya peningkatan kasus.

Menurut Iris, pemerintah saat ini telah cukup memberikan berbagai macam cara untuk menjaga imunitas masyarakat, mulai menerapkan 5M hingga kebijakan level PPKM di sejumlah daerah.

"Namun itu diperlukan konsistensi. Orang-orang rata-rata merasa euforia, dengan vaksin dua kali, padahal dinyatakan vaksin harus ada booster di tahun depan," ujar Iris melansir Antara, Jumat (28/10/2021).

Artinya, menurut Iris, dua kali vaksinasi belum cukup menghindarkan dari paparan Covid-19. Sehingga, konsistensi untuk menjaga protokol kesehatan meski PPKM telah dilonggarkan, serta percepatan vaksinasi harus terus dilaksanakan.

Baca Juga : Kenapa Hasil Tes PCR Covid-19 Lama Keluarnya?

Selain itu tantangan pemerintah dan masyarakat ke depannya adalah bagaimana menjaga konsistensi tersebut, terlebih menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2022. Sebab di masa tersebut, akan rawan lonjakan kasus Covid-19 yang berpotensi menyebabkan gelombang ketiga.

Sebelumnya

0 Response to "Pakar Sebut Masyarakat Harus Konsisten Jaga Imunitas Setelah Vaksinasi Covid-19"

Post a Comment