Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 23 Juli 2021 Stagnan di Level Rp 946000 per Gram Ini Rinciannya

TRIBUNTERNATE.COM - Emas batangan merupakan salah satu pilihan investasi yang masih banyak diminati masyarakat sampai sekarang. 

Sebab, investasi emas batangan terbilang cukup menjanjikan. 

Namun, sebelum membeli, cek terlebih dahulu harga emas batangan berikut ini.

Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) stagnan pada Jumat (23/7/2021).

Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp 946.000.

Harga emas Antam ini sama dengan harga Kamis (22/7) yang berada di level Rp 946.000 per gram.

Sementara harga buyback emas Antam berada di level Rp 843.000 per gram.

Harga tersebut juga sama dengan harga buyback pada Kamis (22/7) yang ada di Rp 843.000 per gram.

Emas Antam Emas Antam (Tribun Jateng/ Desta Leila Kartika)

Berikut harga emas batangan Antam dalam pecahan lainnya per Jumat (23/7) dan belum termasuk pajak:

  • Harga emas 0,5 gram: Rp 523.000
  • Harga emas 1 gram: Rp 946.000
  • Harga emas 5 gram: Rp 4.505.000
  • Harga emas 10 gram: Rp 8.955.000
  • Harga emas 25 gram: Rp 22.262.000
  • Harga emas 50 gram: Rp 44.445.000
  • Harga emas 100 gram: Rp 88.812.000
  • Harga emas 500 gram: Rp 443.320.000
  • Harga emas 1.000 gram: Rp 886.600.000
  • Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Harga emas Antam stagnan di Rp 946.000 per gram pada hari ini (23/7)

    0 Response to "Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 23 Juli 2021 Stagnan di Level Rp 946000 per Gram Ini Rinciannya"

    Post a Comment